Sewa Mobil Matic di Pantai Selong Belanak

Berlibur Dengan Sewa Mobil Matic di Pantai Selong Belanak

Sewa Mobil Matic di Pantai Selong Belanak – Sebelum Anda berwisata ke Pulau Lombok, ada baiknya mempersiapkan segala sesuatu yang Anda butuhkan. Mulai dari alat transportasi dan juga destinasi wisata. Di artikel ini kami akan merekomendasikan menyewa mobil matic untuk berlibur di Pantai Selong Belanak.

Rima Trans Lombok akan menyediakan bebagai layanan sewa mobil matic murah dan nyaman untuk Anda yang ingin mengunjungi wisata yang berada di Lombok ini.

Kenapa Harus Sewa Mobil Matic di Pantai Selong Belanak?

Pantai Selong Belanak adalah salah satu destinasi wisata Pulau Lombok yang paling sering menarik perhatian pengunjung. Pantai Selong Belanak terletak di Selatan Pulau Lombok, tepatnya berada di Kabupaten Lombok Tengah. Selong Belanak sendiri merupakan nama desa di Kecamatan Praya Barat, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Serpihan keindahan Pantai Selong Belanak manawarkan beragam spot yang menjadi daya tarik bagi wisatawan. Berikut ini kami telah mengambil beberapa daya tarik tersendiri yang hanya dimiliki oleh Pantai Selong Beranak ini.

1. Suasana Damai dan Menenangkan

Pantai ini menyuguhkan banyak sekali pemandangan alam yang bisa dinikmati pengunjung. Adanya pepohonan yang berjejer dapat membuat hawa sekitar pantai terasa sejuk. Deburan ombak yang tenang juga dapat memanjakan mata pengunjung.

Pantai ini memiliki ciri khas yang tidak ada di pantai Lombok lainnya, yakni efek damai dan menenangkan buat siapa saja yang mengunjunginya. Tetapi meskipun demikian, pantai ini juga masih ramai dikunjungi saat liburan tiba.

Pantainya yang tenang dan suara desiran ombak yang merdu membuat suasana tenang semakin tercipta.

2. Memiliki Ragam Aktivitas Seru

Anda dapat melakukan aktivitas disini seperti berenang, bersantai, berjemur, berselancar, bermain pasir atau bahkan memancing.

Hal ini karena ombak dan arus airnya yang tenang dan tidak banyaknya aktivitas warga yang ditemui. Sangat cocok bagi Anda yang ingin menghabiskan waktu berdua atau bersama keluarga tercinta untuk bermain air dan pasir pantai yang putih dan halus.

3. Berbagai Kuliner Khas

Kuliner yang biasa disuguhkan adalah sate ikan. Anda bisa menemukannya di setiap rumah makan. Tidak hanya kedai atau rumah makan sederhana yang ada di pantai ini, cafe dan bar juga ada.

Namun tak perlu khawatir, kuliner khas Lombok berupa olahan daging sapi atau ayam tetap bisa Anda temukan disini.

Demikian ulasan mengenai pesona wisata pantai Selong Belanak Lombok yang indah dan sayang untuk Anda lewatkan. Jika Anda tertarik untuk berlibur di pantai ini langsung saja melakukan reservasi di Rima Trans Lombok.

Sewa Mobil Mingguan Di Mandalika

Baca juga : Tempat Sewa Mobil Matic Untuk Berlibur di Mandalika

Alasan Keharusan Untuk Sewa Mobil Matic di Pantai Selong Belanak

Mobil matic memiliki sistem transmisi yang dirancang untuk mengubah gigi secara otomatis, sehingga pengemudi tidak perlu melakukan perpindahan gigi secara manual seperti pada mobil manual.

Hampir semuanya layanan jasa sewa mobil memiliki prioritas utama untuk memberikan layanan terbaik untuk penyewa mereka. Di antaranya adalah untuk memberikan layanan berkendara yang aman, nyaman dan memuaskan dengan menggunakan layanan sewa mobil matic.

Berikut beberapa alasan keharusan menyewa mobil matic yang bisa Anda simak.

1. Konsisten dan Dapat Diandalkan

Umumnya lebih andal dan konsisten dalam kinerjanya banding dengan mobil manual. Desain sistem transmisi otomatis pada mobil matic untuk mengoptimalkan efisiensi bahan bakar dan performa mesin.

2. Jauh Dari Kata Repot

Karena pengoperasian kendaraan matic lebih mudah, tentu saja imbasnya adalah anda tidak merasa kerepotan harus memainkan pedal kopling layaknya mobil bertransmisi manual, cukup dengan memainkan pedal gas dan juga rem cukup, untuk perpindahan gigi sudah diatur secara otomatis oleh sistem kendaraan.

3. Kaki Anti Pegal

Mengendarai mobil matic juga dapat mengurangi pegal-pegal, karena Anda tidak perlu mengoper gigi selama mengemudi. Kaki Anda pun tidak mudah pegal selama berkendara. Tidak seperti mobil manual yang mengharuskan Anda menginjak kopling dalam perpindahan gigi. Anda hanya perlu menginjak rem dan pedal gas saat mengendarai mobil matic.

4. Nyaman Digunakan di Jalan Padat

Mobil matic juga sangat nyaman untuk digunakan dalam kondisi lalu lintas yang padat atau macet. Tidak perlu berulang kali mengganti gigi dan mengoperasikan kopling membuat pengemudi tidak mudah lelah.